TEORI KEPERIBADIAN GEORGE KELLY

 

Rika Rachamawati (19310410027)

Psikologi Kepribadian II

Dosen pengampu : Fx. Wahyu Widiantoro S.Psi., M.A

 

 

A.     Konstruk Personal

George Kelly merupakan salah satu pakar psikologi kepribadian yang membahas tentang konstruk personal. Konstruk personal adalah cara seseorang dalam menafsirkan atau menjelaskan suatu peristiwa dan memegang kunci untuk memprediksi perilaku manusia. Menurut Kelly teori ini membahas pencarian pribadi seseorang dalam dunia mereka.  Konsep dari perjalanan manusia untuk mencari hal-hal yang akan ditemukan. Setiap orang memiliki konstruk yang berbeda dalam kehidupan, mereka akan mempertahankan prinsip yang sudah menjadi keyakinan. Mempertahankan prinsip tanpa melihat realita merupakan bagian dari keabnormalitasan.  Seseorang yang keras kepala akan bertahan dengan konstruk personal mereka yang kadaluwarsa, takut melakukan validitas atas konstruk baru yang mungkin akan merusak pandangan mereka sekarang yang telah nyaman tentang dunia.

B.     Perkembangan Abnormal

Psikopatologi merupakan ganguan respons terhadap kecemasan, yang menurut Kelly yaitu kerangka fungsi sistem konstruk seseorang yang terganggu. Gangguan psikologis adalah gangguan yang melibatkan kecemasan dan kesalahan upaya membangun kembali perasaan. Ganguan dalam komunikasi juga melibatkan kecemasan. Sesorang yang bersifat psikosis akan cenderung menemukan solusi yang sementara untuk kecemasannya dan solusi tersebut akan beresiko serta akan dipertahankan dihadapan bukti yang tidak valid bagi sebagian orang.

Kelly (dalam Nurhuzaifah Aminii , 2014)  mendefinisikan sebuah gangguan sebagai “konstruk personal yang digunakan secara berulang walaupun dalam kondisi tidak valid yang konsisten”. Kelly mengidentifikasi empat elemen umum kebanyakan dari gangguan manusia :

1.      Ancaman 

2.      Ketakutan

3.      Kecemasan 

4.      Rasa Bersalah 


Daftar pustaka

Aminii,Nurhuzaifah. 2014. George Kelly.

https://www.kompasiana.com/nurhuzaifahaminii/54f72ebfa3331139718b46d0/george-kelly . Diakses pada tanggal 10 oktober 2020.

Ibrahim Mariz, Rizqiyah . 2015. Abnormal dari George Kelly. https://www.kompasiana.com/nrizqiyah30/54f7355da333114a6d8b46ca/abnormal-dari-george-kelly. Diakses pada tanggal 10 oktober 2020.

Sumber gambar

fahreziadi.2014.Teori Kepribadian : Geoge A Kelly. http://fahreziadi.blogspot.com/2014/05/teori-kepribadian-geoge-kelly.html. Diakses pada tanggal 10 oktober 2020.

 

 

 

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Teori Sosial Learning dari Martin Seligman dan Walter Mischel

TEORI MEDAN KURT LEWIN

TEORI KEPRIBADIAN GORDON ALLPORT